Sabtu, 25 Agustus 2012

KKN 07 Kuala Lapang,MalinauBarat (part6)


Jum'at,29 Juni 2012
Lokasi : Pelabuhan LongBoat Tarakan


Itulah kapal yang akan kami tumpangi menuju Kabupaten Malinau…
hmmm,,,sebenarnya penasaran seperti apa lokasi saya KKN,,, seperti apa Malinau

KKN 07 Kuala Lapang,MalinauBarat (part5)

Kamis,28 Juni 2012 (11.13 Wita)
Lokasi : Kantor Perwakilan Malinau di Tarakan


Lanjut hehehe…. Nah bisa kaliah lihat gambar diatas,,, itulah kantor Perwakilan Malinau di Tarakan,,, disitulah kami menginap sementara selama di Tarakan sampai ke esokan harinya kami berangkat…

KKN 07 Kuala Lapang,MalinauBarat (part4)

Hari/tgl : Kamis,28 Juni 2012
Lokasi : Pelabuhan Tarakan


Lanjutttt…..hehehe
selama kurang lebih satu hari satu malam kami menikmati indahnya kapal Ti…tanic….upsss salah kapal Tidar…hahahhaa
bisa kalian lihat gambar diatas…itulah kapal yang kami tumpangi menuju Tarakan,, kurang lebih jam 08.30 wita kami sampai dipelabuhan Tarakan…

KKN 07 Kuala Lapang,MalinauBarat (part3)

Hari/tgl : Kamis,28 Juni 2012
Lokasi : KM.Tidar


Okehhh….saya lanjut lagiii cerita…..di suramnya KKN kami,,,,hehehe tapi suramnya diawal aja koq,,,,,selebihnya enak,bahagia, makmur dan sejahtera…. Dan bocoran sedikit diakhir kami KKN ada kejadian kurang baikkkk….dan saya akan cerita di part-part akhir…

KKN 07 Kuala Lapang,MalinauBarat (part2)

Hari/tgl : Rabu,27 Juni 2012
Lokasi : Pelabuhan Semayang,Balikpapan


hmmm,,,, maaf untuk dokumentasi keberangkatan dari samarinda tidak ada karena situasi pada saat itu tidak memungkinkan….
Kami berangkat dari Samarinda,kurang lebih pukul 01.00 wita kamis dinihari dengan menggunakan moda transportasi bus dalam provinsi dan kami sampai dipelabuhan Balikpapan kurang lebih pukul 03.30 wita kamis dini hari waktu setempat… kami semua

KKN 07 Kuala Lapang,MalinauBarat (part1)









Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh..
Haloo,,,,sahabat blogger dimanapun kalian berada… hmm,, lama rasanya saya tak bersua didunia maya ini…hehehe maklum karena kesibukan yang lumayan padat..
 O ya.. disini saya akan berbagi sedikit tentang cerita serba-serbi selama kurang lebih 45 hari  pengalaman saya Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Mulawarman Samarinda Angkatan XXXVIII/2012 di Kabupaten Malinau tepatnya di Malinau Barat Desa Kuala Lapang.

Jumat, 24 Agustus 2012

Profil Kabupaten Malinau







Nama Resmi :Kabupaten Malinau
Ibukota :Malinau
Provinsi :Kalimantan Timur
Batas Wilayah:Utara: Kabupaten NunukanSelatan: Kabupaten Kutai Barat dan Kabupaten Kutai KartanegaraBarat: Malaysia Timur (Serawak)
Timur: Kabupaten Bulungan, Kabupaten Berau dan Kabupaten Kutai Timur
Luas Wilayah:
42.620,70 Km2
Jumlah Penduduk:73.647Jiwa 
Wilayah Administrasi:Kecamatan: 12, Kelurahan:-, Desa:108
Website:http://www.malinau.go.id

(Permendagri No.66 Tahun 2011)

Sejarah

Kabupaten Malinau merupakan salah satu daerah hasil pemekaran wilayah Kabupaten Bulungan berdasarkan Undang-Undang Nomor 47 Tahun 1999.
Pada awalnya Malinau adalah sebuah kawasan pemukiman yang semula dihuni suku Tidung. Daerah ini selanjutnya menjadi kampung, berubah menjadi kecamatan. Kini Malinau menjadi ibukota kabupaten.

67 Tahun Indonesiaku Merdeka



Kekayaan alam, hasil tambang, potensi wisata, dan sumber daya alam (SDA) lainnya yang dimiliki Indonesia merupakan sebuah anugrah yang patut disyukuri. Tetapi upaya untuk mensyukuri nikmatNya itu menurut saya kurang. Seolah-olah terlena dengan segala kekayaan yang ada, sehingga lupa guna melakukan upaya optimal untuk memberdayakannya. Kurang dibarengi dengan upaya peningkatan kualitas sumber daya manusia (SDM) dan pemerataan pembangunan. Sebab di semua negara maju, baik yang memiliki kekayaan alam melimpah seperti Indonesia maupun yang tidak memiliki kekayaan alam sama sekali, mereka pasti memiliki kualitas SDM yang baik dengan pemerataan pembangunan yang merata. Bukan hanya angka peningkatan pertumbuhan ekonomi (makro) di atas kertas.
Selamat HUT RI ke-67. Semoga kita tidak hanya mengucapkan selamat saja, tetapi juga melakukan tindakan nyata. Setidaknya tindakan nyata dengan selalu tak lelah belajar untuk meningkatkan kualitas diri. Buat yang sedang belajar di sekolah, ya jangan mau kalah dengan kepintaran pelajarp-pelajar asing. Buat yang sedang kuliah, jangan takut berkompetisi dengan kemajuan iptek yang dimiliki oleh negara maju serta luaskanlah wawasan dan pengalaman. Buat yang sedang bekerja, tekun dan fokus serta mau berevaluasi adalah kunci sukses. Sebab tak ada kesuksesan di dunia kerja yang instan karena semua butuh proses .